PALEMBANG, SindoSumsel. Com–Mahasiswa Universitas Bina Darma Jurusan Ilmu Komunikasi Semester Tiga mengelar Workshop Jurnalistik dengan tema “Menjadi Jurnalistik Handal di Erah Digital” Acara berlangsung di Dobu Coffe palembang, pada Hari sabtu (21/01/2023).
Jurnalistik merupakan rangkaian kegiatan mulai dari penyiapan, peliputan dan penulisan berita dan disiarkan kepada masyarakat melalui media.
Ketua Pelaksana Workshop, Arjuna Putra Adrisina mengatakan respon kalangan muda sangat baik terhadap workshop ini. Hal ini terbukti tak hanya mahasiswa Universitas Bina Darma yang menjadi peserta, namun juga mahasiswa dari Perguruan tinggi lain dan sejumlah siswa SMK di Palembang juga antusias mengikuti workshop ini.
“Alhamdulillah Acara kegiatan Workshop jurnalistik berjalan lancar dan sukses Terimakasih atas kerja sama perhatian dari panitia yang terlibat kegiatan Workshop ini” Ujarnya.
Workshop yang bertujuan untuk mengedukasi kalangan anak muda di bidang jurnalistik ini diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Bina Darma Palembang.
Turut Hadir ialah narasumber pada Workshop Jurnalistik ini Yakni Muzhar Apandi, S.IP, M.Si Koordinator Liputan TVRI Sumsel sekaligus Ketua MOJO (Mobile Journalism) dan Rappi Darmawan Redaktur Sumeks.co. (Mif)